Jumat, 23 November 2012

BURUNG KICAU - Decu



http://www.k3b4ng3t4n.blogspot.com/
DECU
Decu merupakan salah satu jenis burung berkicau yang cukup banyak penggemarnya. Bulunya hanya berwarna hitam dan putih, tetapi burung ini tampak indah dan menarik untuk dipandang. Selain memiliki suara yang merdu, jenis burung ini juga mampu menirukan beberapa suara burung lain sehingga dapat menambah variasi lagunya. Keistimewaan decu inilah yang membuat burung berukuran tubuh kecil ini sering keluar sebagai juara di kelas campuran lokal dan akhirnya dipisah menjadi kelas tersendiri di setiap lomba yang menyertakan decu.
Dikalangan penggemar burung di Jabar, decu lebih dikenal dengan nama kucica batu, sedangkan di Jatim disebut gecu. Meskipun memiliki beberapa nama, tetapi dikalangan fansnya burung ini lebih populer dengan nama decu.
Jenis burung ini terkenal dengan kepandaiannya menirukan suara burung lain selain itu burung ini juga termasuk salah satu burung fighter (petarung) seperti halnya muray batu dan tledekan juga burung kacer. 
Perawatan burung ini terbilang cukup gampang-gampang susah karena burung ini pemakan serangga maka kita harus memperhatikan Extra Fooding (EF) disamping voernya setiap hari dan juga burung ini memerlukan penjemuran secukupnya. 

Rabu, 17 Oktober 2012

Selat Makassar

Selat Makassar merupakan selat yang terletak di antara pulau Kalimantan dan pulau Sulawesi Selat ini juga menghubungkan Laut Sulawesi di bagian utara dengan Laut Jawa yang ada di bagian selatan. Selat Makassar termasuk kategori laut dalam dan merupakan salah satu Alur Laut Kepulauan Indonesia. Kota pelabuhan utama di selat ini ialah Balikpapan, Makassar, dan Palu.

Kondisi Selat Makassar  Perairan Indonesia memiliki keadaan alam yang unik, yaitu topografinya yang beragam. Karena merupakan penghubung dua system samudera yaitu Samudera Pasifik dan Samudera Hindia, maka sifat dan kondisinya dipengaruhi oleh kedua samudera tersebut, khususnya samudera pasifik.

Sabtu, 13 Oktober 2012

SELAT ALAS



http://k3b4ng3t4n.blogspot.com/search?updated-min=2012-01-01T00:00:00-08:00&updated-max=2013-01-01T00:00:00-08:00&max-results=3

SELAT ALAS


Selat Alas adalah Selat  yang memisahkan Pulau Lombok dengan Pulau Sumbawa. Selat Alas berjarak 29 mil laut. Penyeberangan antar kedua pulau ini dilakukan menggunakan kapal ferry, yang memakan waktu sekitar satu setengah jam yaitu antara Pelabuhan Kayangan di Kabupaten Lombok Timur Pulau Lombok ke Pelabuhan Pototano di Kecamatan Potoano Kabupaten Sumbawa Barat. Selat ini pernah menjadi salah satu tempat penangkapan Cumi - cumi Indonesia yang produksinya mencapai rata-rata 15 persen dari produksi nasional, namun kini sudah berkurang.
Selat ini juga banyak di singgahi kapal-kapal pinisi yang membawa touris mancanegara untuk tour ke beberapa pulau – pulau yang eksotik di daerah Bali, NTB dan NTT yang pulau- pulau ini dulunya di sebut dengan sunda kecil yang terkenal di dunia dengan keindahan alamnya. Ahli-ahli ilmu bumi Eropa menggunakan kata Sunda untuk menamai wilayah dan beberapa pulau di timur India. Sejumlah pulau yang kemudian terbentuk di dataran Sunda diberi nama dengan menggunakan istilah Sunda pula yakni Kepulauan Sunda Besar dan Kepulauan Sunda Kecil. Kepulauan Sunda Besar ialah himpunan pulau besar yang terdiri dari Sumatera, Jawa, Madura dan Kalimantan. Sedangkan Sunda Kecil merupakan gugusan pulau Bali, Lombok, Sumbawa, Flores, Sumba, dan Timor.

Senin, 08 Oktober 2012

Selat Madura



http://k3b4ng3t4n.blogspot.com/

SELAT MADURA


Selat Madura, adalah selat yang memisahkan Pulau Jawa dan Pulau Madura Jarak terdekat antara kedua pulau ini berada di ujung timur Pulau Jawa yaitu Kabupaten Gresik dan kota Surabaya dan di ujung barat Pulau Madura yaitu wilayah Kabupaten Bangkalan.


Selat Sunda

http://www.k3b4ng3t4n.blogspot.com/
SELAT SUNDA
Selat Sunda adalah selat yang menghubungkan Pulau Jawa dengan Pulau Sumatara. Di ujung Pulau Jawa sebelah barat yaitu Pelabuhan Merak dan ujung Pulau Sumatera Sebelah Selatan Pelabuhan Bakauheni. Selat ini di hubungkan dengan banyak kapal-kapal ferry yang berukuran GT diatas 3000 namun hilir mudik masyarakat dari atau tujuan Pulau Sumatera dan Pulau Jawa sangat lah padat sehingga antrian penumpang tidak pernah lengang. Dan juga minggu-minggu kemarin telah terjadi insiden kecelakaan antara Kapal tanker MV Norgas Cathinka menabrak lambung kanan KMP. Bahuga Jaya yang menuju Pelabuhan Bakauheni akibatnya lambung KMP. Bahuga Jaya robek dan tenggelam pukul 06.00 WIB.
Lokasi kejadian itu sendiri berada sekitarempat mil dari Pelabuhan Bakauheni atau sekitar dua mil dari Pulau Rimau Balak. Sementara itu Skaugen perusahaan pemilik MV Norgas Cathinka mengatakan kapal itu sedang mengangkut bahan kimia jenis Propylene ketika insiden itu terjadi.
Seperti dikutip dari situs resmi perusahaan tersebut mereka mengklaim tidak ada kebocoran dari bahan kimia yang mereka bawa pasca terjadinya tabrakan itu dan tidak ada pencemaran apapun yang mereka timbulkan.

Selat Bali

http://www.k3b4ng3t4n.blogspot.com/
PETA SELAT BALI
Selat Bali adalah selat antara pulau jawa dengan pulau bali. Selat ini dihubungkan dengan layanan penyyebrangan kapal laut antara Pelabuhan Ketapang di ujung timur pulau Jawa dengan Pelabuhan Gili Manuk di ujung barat pulau bali. Selat ini berjarak kurang lebih  1 Mil laut namun mempunyai arus yang sangat deras.